JTOPIA no Kissaten
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Alas Kaki Tradisional Jepang

2 posters

Go down

Alas Kaki Tradisional Jepang Empty Alas Kaki Tradisional Jepang

Post by Hiki Sun Jul 04, 2010 7:23 pm

Alas kaki tradisional Jepang tidak umum terlihat di kenakan pada masa sekarang karena mereka hanya digunakan bersama dengan pakaian tradisional lainnya. Ada 3 alas kaki tradisional Jepang : zori, geta, waraji. (Ada juga alas kaki lainnya yaitu tabi, jika-tabi, akan dijelaskan nanti)
Pertama adalah zori. Zori (草履) adalah sandal yang terbuat dari jerami, kulit, karet, atau seiring dengan perkembangan jaman : bahan sintetis. Zori di asosiasikan dengan kimono formal.

Alas Kaki Tradisional Jepang LRtatamizorired
Contoh zori yang tradisional

Alas Kaki Tradisional Jepang Zori_kimono
Contoh zori yang modern

Kedua adalah geta. Geta (下駄) adalah sandal Jepang yang tebuat dari kayu. Sandal ini lebih sering terlihat di kaki pemain sumo pada jaman sekarang.

Alas Kaki Tradisional Jepang PICT0045
Geta yang dibuat oleh murid UAF berdasarkan petunjuk dari halaman web : ini

Yang ketiga adalah waraji. Waraji (草鞋) adalah sandal yang terbuat dari tali jerami. Sandal ini dulu merupakan alas kaki paling umum di Jepang, tetapi sekarang hanya pendeta Budha yang mengenakannya.

Alas Kaki Tradisional Jepang 1203149416_04699
Waraji

Alas Kaki Tradisional Jepang How-to-wear-waraji-illust
Cara mengenakan waraji

Seperti yang terlihat pada gambar waraji di atas, biasanya saat mengenakan alas kaki tradisional ini di gunakan juga kaus kaki (yang juga tradisional, sudah di bilang kan di atas kalau alas kaki ini di pakai bersama sama pakaian tradisonal lainnya :P ). Kaus kaki tradisional Jepang ini bernama tabi (足袋). Warna paling umum dari tabi ini adalah putih, dan di kenakan pada upacara formal seperti acara minum teh. Berbeda dengan kaus kaki yang akan melar saat dipakai, tabi dipakai dengan membuka kaitan yang ada di bagian belakang.

Alas Kaki Tradisional Jepang Indoor_Tabi
Tabi yang dipakai di dalam ruangan

Berdasarkan tabi di atas, dibuatlah jika-tabi (地下足袋, secara harafiah berarti tabi yang menyentuh tanah) pada abad ke 20.

Alas Kaki Tradisional Jepang Images?q=tbn:jJcJyL-_7urVCM::&t=1&usg=__xIYC5K_kIn6l_xIdmwM36SAy9qU=
Jika-tabi

Source :
www.wikipedia.com
http://www.shop-japan.co.jp/shop/jikatabi/how-to-wear-waraji-illust.htm
http://www.japan-zone.com/culture/footwear.shtml

Sekian dulu dari penulis. Lagi nga mood bikin yang lebih detail dari ini ... Bila ada kesalahan di dalam tulisan ini mohon maaf dan mohon koreksinya agar bisa di edit. Tolong beri saran dan komentar biar bisa menulis yang lebih baik lagi. :bow:

Post ke 100~~ Yei~~ :s-odori:


Last edited by Hiki on Sun Jul 04, 2010 7:25 pm; edited 1 time in total (Reason for editing : Salah ketik... :gloom:)
Hiki
Hiki
Special

Posts : 188
Join date : 2010-06-19
Location : Around the world

http://www.jtopianokichi.com

Back to top Go down

Alas Kaki Tradisional Jepang Empty Re: Alas Kaki Tradisional Jepang

Post by Sebastian Mon Jul 05, 2010 10:03 am

wew... nice info.... terima kasih
akan ku letakkan di halaman depan www.jtopianokichi.com
ayo terus berikan kami info-info, hiki-sama...
Sebastian
Sebastian
Special

Posts : 123
Join date : 2010-06-16
Location : di depan laptop

Back to top Go down

Alas Kaki Tradisional Jepang Empty Nyan~~ Nyan~~

Post by Hiki Mon Jul 05, 2010 1:18 pm

Sebastian wrote:wew... nice info.... terima kasih
akan ku letakkan di halaman depan www.jtopianokichi.com
ayo terus berikan kami info-info, hiki-sama...

Terima kasih atas kepercayaannya Sebastian-san. :bow:
Btw, jangan pakai -sama, panggil saja Hiki-nyan~~
:s-nyan: :s-nyan:
Hiki
Hiki
Special

Posts : 188
Join date : 2010-06-19
Location : Around the world

http://www.jtopianokichi.com

Back to top Go down

Alas Kaki Tradisional Jepang Empty Re: Alas Kaki Tradisional Jepang

Post by Sponsored content


Sponsored content


Back to top Go down

Back to top

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
You cannot reply to topics in this forum